6 Inspirasi Gaya Busana Santun Lisa BLACKPINK, Simpel dan Sopan -->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

6 Inspirasi Gaya Busana Santun Lisa BLACKPINK, Simpel dan Sopan

Rabu, 07 Juni 2023 | Juni 07, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-06-08T03:39:38Z

SELEB UPDATE - LISA BLACKPINK tak dipungkiri jadi salah satu ikon fesyen generasi saat ini dari dunia industri K-Pop. Baik itu penampilan di atas panggung, atau di belakang kamera, Lisa selalu tampil modis di berbagai kesempatan.

Tak melulu dengan busana seksi dan minim, Lisa di beberapa kesempatan juga memperlihatkan dirinya tetap terlihat trendi dan stylish dalam balutan busana modest yang santun dan sopan. Seperti enam gayanya berikut ini, sebagaimana dilansir dari Koreaboo, Rabu (7/6/2023)

1. Kembang desa style: Trip ke Ayutthaya, Thailand, Lisa tampil feminin dan sopan dengan mengenakan setelan blus putih lengan pendek sebagai atasan dipadu rok panjang cutting span warna biru full pattern yang memberikan kesan tradisional.


2. Floral dress: Piknik asik mengarungi sungai dengan menaiki kapal, di sini Lisa manis dalam balutan one piece floral dress model lengan panjang warna cream beige.


3. Full coverage: Benar-benar tertutup dari atas sampai bawah, di sini gadis asli Thailand tersebut memilih outfit konsep denim on denim. Memasangkan kemeja blue jeans bersama celana jeans model oversized baggy yang tak menunjukkan lekuk tubuhnya.


4. Oversized Polo: Kasual tapi tetap terlihat trendi? Sontek gaya Lisa yang satu ini, layering baju oversize, oversized polo motf checkered warna hitam putih sebagai outer untuk melapisi kaus oblong putih yang dipakai sebagai inner.


5. Kemeja putih: Santai dan mature, pemotretan bersama kucing kesayangannya, pelantun hits How You Like That, Boombayah, dan Ice Cream satu ini cantik dalam balutan busana simpel. Kemeja oversized lengan panjang kerah asimetris warna putih dan celana denim warna blue jeans klasik.


6. Basic style: You can never go wrong dengan mix and match klasik seperti gaya Lisa yang satu ini. Memadukan kaus oblong putih sebagai inner dan oversized jaket jeans bersama celana baggy hitam. Modest dan chic!

×
Berita Terbaru Update